Macam-Macam Tool Untuk Membuat Garis Pada CorelDRAW

MP Tutorial Desain - Selamat Sore Teman-teman, pada kesempatan kali ini kami akan menyampaikan tutorial membuat Garis menggunakan Software CorelDRAW, ada banyak sekali Tool keren yang dapat anda manfaatkan untuk membuat garis.
Macam-Macam Tool Untuk Membuat Garis Pada CorelDRAW
Macam-Macam Tool Untuk Membuat Garis Pada CorelDRAW
Membuat garis memang terdengar sangat sederhana dan tidak terlalu penting untuk dipelajari, tetapi saat anda membuat sebuah desain dengan CorelDRAW saya yakin garis ini akan sering anda gunakan, khususnya saat anda membuat objek Vector dengan bentuk yang bervariasi maka modal utama yang harus anda lakukan adalah membuat garis-garis baik lengkung atau lurus dan menyatukannya untuk dijadikan sebuah objek vector yang sesuai dengan keinginan anda.

Sepertinya tak perlu berlama-lama, mari kita belajar bersama membuat objek garis. 

Langkah PertamaUntuk membuat garis Tool yang popular digunakan adalah Freehand Tool atau dapat diaktifkan dengan Keyboard Shortcut F5, Seperti namanya Freehand yang berarti Tangan Bebas, dengan bantuan Tool ini anda dapat menggambar objek dengan bebas di CorelDRAW, anda dapat membuat garis lurus dan garis lengkung maaupun garis acak-acakan menggunakan tool ini. Lihat gambar dibawah ini :
 
Freehand Tool
Gambar 1. Freehand Tool
Langkah Kedua.
Silahkan Klik dan Drag pada lembar Kerja CorelDRAW anda. Untuk membuat garis lurus silahkan tekan CTRL saat anda melakukan Dragging, untuk membuat garis lengkung Cukup lakukan Dragging pada lembar kerja, Tidak perlu menekan CTRL. Lihat Perbedaannya dibawah ini:
freehand tool CorelDRAW
Gambar 2. Perbedaan yang dihasilkan
Langkah Ketiga
Jika anda ingin mengatur ketebalan garis yang barusan dibuat, selanjutnya lihatlah pada Property Bar kemudian klik Outline Widht dan pilih ketebalan sesuai keinginan, seperti gambar dibawah ini :

Mengatur Outline dari Garis
Gambar 3. Mengatur Outline dari Garis
Inilah Hasilnya :
Perbedaan ketebalan garis setelah diberi Outline
Gambar 4. Perbedaan ketebalan garis setelah diberi Outline
Sebenarnya masih ada beberapa Tool lagi yang dapat anda gunakan untuk membuat garis sebagai alternative lain dari Freehand. Ingin mempelajarinya juga? Silahkan lanjutkan membaca artikel dibawah ini :
Tools Lain Untuk Membuat Garis
Gambar 5. Tools Lain Untuk Membuat Garis
Keterangan Gambar :
Freehand :
Sudah dijelaskan diatas;
2-Point Line : Untuk membuat garis tunggal tanpa kurva
Bazier Tool : Tool ini digunakan untuk membuat beragam garis lurus dan garis lengkung/acak secara bersamaan;
Artistic Media Tool : Tool yang berguna untuk membuat garis artistic, dapat berupa brus, spayer atau Calligraphic.;
Pen Tool : Kegunaannya hampir sama dengan Bazier Tool, yaitu membentuk garis kurva satu segmen secara bersamaan;
B-Spline Tool : Kegunaannya untuk membuat garis lengkung;
Polyline Tool : Tool ini hampir sama kegunaanya dengan Freehand;
3 Point Curve Tool : Tool ini digunakan untuk membentuk garis lingkar secara mudah dan cepat;
Untuk penjelasan lebih mendalam tentang Tool-Tool diatas akan kami sampaikan pada postingan selanjutnya.

Demikian lah tutorial dari kami, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.